SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMBELIAN SMARTPHONE DI PSD CELL MENGGUNAKAN METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING BERBASISS WEB

HARTANTO, HENDRO CAHYO (2024) SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMBELIAN SMARTPHONE DI PSD CELL MENGGUNAKAN METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING BERBASISS WEB. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.

[thumbnail of hendro_cahyo_hartanto_17670052_SKRIPSI.pdf] Text
hendro_cahyo_hartanto_17670052_SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (8MB)

Abstract

Teknologi saat ini sering digunakan oleh semua kalangan salah satunya adalah
smartphone. Smartphone merupakan salah satu alat elektronik yang sudah
menjadi kebutuhan dalam kehidupan sehari-hari. Para produsen smartphone juga
terus berlomba-lomba untuk memproduksi berbagai macam tipe dan jenis
smartphone setiap tahunnya. Hal ini sering membuat masyarakat kebingungan
saat ingin membeli smartphone dipasaran, karena selain banyaknya ragam
smartphone dari berbagai merk. Dengan dibuatnya sistem pendukung keputusan
berbasis web di PSD Cell ini untuk mempermudah pelanggan yang khususnya
ingin membeli smartphone akan mendapatkan rekomendasi berupa perangkingan
merk smartphone berdasarkan kriteria yang diinginkan pengguna. Pada penelitian
ini metode yang digunakan adalah metode SAW (Simple Additive Weighting) dan
memanfaatkan bahasa pemrograman PHP, selain itu metode pengembangan
sistem yang digunakan adalah metode waterfall. Sedangkan bahasa pemrograman
yang digunakan adalah bahasa pemrograman PHP (Hypertext Preprocessor)
dengan MySQL untuk database-nya. Perancangan sistem yang digunakan adalah
menggunkan pemodalan UML (Unified Modeling Language). Pada pengujian
black box menghasilkan presentase 100% tercapai dan 0% gagal. Pada pengujian
white box menghasilkan kompleksitas 2 dengan presentase tercapai 100% yang
menunjukan bahwa sistem sudah memenuhi kriteria rekayasa perangkat lunak.
Pada pengujian user acceptance test menghasilkan presentese rata-rata 84,5% dari
12 pertanyaan yang diberikan kepada 5 responden. Hasil dari pengujian tersebut
semuanya berjalan dengan normal dan sistem layak untuk digunakan.
Kata kunci : Smartphone, Sistem Pendukung Keputusan (SPK), Simple Additive
Weighting (SAW), PHP, MySQL.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Teknik dan Informatika > Informatika
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 09 Sep 2024 04:44
Last Modified: 09 Sep 2024 04:44
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/4435

Actions (login required)

View Item
View Item