WARDANI, RITA CANDRA (2024) PENGARUH AKTIVITAS PADA PEMBELAJARAN PENDEKATAN OPEN ENDED DENGAN MEDIA PUZZLE TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP PECAHAN SISWA KELAS 5 SEKOLAH DASAR. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.
RITA CANDRA WARDANI.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (5MB)
Abstract
RITA CANDRA WARDANI. NPM 20120373. “Pengaruh Aktivitas pada
Pembelajaran Pendekatan Open Ended dengan Media Puzzle terhadap
Pemahaman Konsep Pecahan Siswa Kelas 5 Sekolah Dasar”. Skripsi. Program
Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas
PGRI Semarang. 2024.
Latar belakang yang mendorong penelitian ini adalah rendahnya
kemampuan pemahaman konsep siswa pada pembelajaran matematika khususnya
materi pecahan. Hal tersebut disebabkan kurangnya semangat dan antusias siswa
dalam proses pembelajaran sehingga aktivitas belajar siswa menjadi rendah.
Permasalahan dalam penelitian ini adalah 1) Apakah ada pengaruh aktivitas pada
pembelajaran pendekatan open ended dengan media puzzle terhadap pemahaman
konsep pecahan siswa kelas 5 di SDN 1 Temulus Kecamatan Randublatung
Kabupaten Blora?, 2) Apakah siswa dapat mencapai ketuntasan belajar dengan
aktivitas pembelajaran pendekatan open ended dan media puzzle?. Tujuan yang
hendak dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh aktivitas
pada pembelajaran pendekatan open ended dengan media puzzle terhadap
pemahaman konsep pecahan siswa kelas 5 di SDN 1 Temulus Kecamatan
Randublatung Kabupaten Blora dilihat pada ketuntasan belajar, aktivitas belajar,
dan pemahaman konsep.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif korelasional dengan
pengumpulan data menggunakan metode observasi dan tes. Populasi penelitian
adalah seluruh siswa kelas 5 SDN 1 Temulus Kecamatan Randublatung yang
berjumlah 16 siswa. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik
Nonprobability Sampling dengan jenis sampling jenuh, sehingga semua anggota
populasi digunakan sebagai sampel penelitian. Jumlah sampel dalam penelitian ini
adalah 16 siswa. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji regresi linier
sederhana dan uji t sampel (uji satu pihak).
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa prosentase pengaruh aktivitas
belajar terhadap pemahaman konsep pecahan siswa sebesar 50,2%. Selain itu
siswa juga dapat mencapai ketuntasan belajar baik ketuntasan belajar secara
individual dengan 13 siswa tuntas dari jumlah keseluruhan 16 siswa maupun
ketuntasan belajar secara klasikal sebesar 81,25%. Kesimpulannya bahwa terdapat
pengaruh aktivitas pada pembelajaran pendekatan open ended dengan media
puzzle terhadap pemahaman konsep pecahan siswa.
Berdasarkan hasil penelitian ini saran yang dapat disampaikan adalah
supaya pendekatan open ended dapat digunakan sebagai salah satu alternatif guru
dalam kegiatan pembelajaran matematika.
Kata kunci: Pemahaman Konsep, Aktivitas Belajar, Pendekatan Open Ended
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 06 Jun 2024 02:27 |
Last Modified: | 06 Jun 2024 02:27 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/3797 |