AZHIFAH, NAURAH (2022) ANALISIS NILAI KARAKTER DALAM BUKU CERITA RAKYAT 34 PROVINSI KARYA IIM IMADUDIN & LIA NURALIA. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.
Full text not available from this repository.Abstract
Latar belakang yang mendorong penelitian ini adalah rendahnya nilai karakter
pada anak-anak sekolah dasar. Dan kurangnya pengetahuan anak tentang cerita
rakyat yang ada di Indonesia, anak hanya mengetahui judul cerita rakyat dan
belum mengetahui isi dalam cerita rakyat tersebut serta anak belum mengetahui
tentang nilai karakter.
Fokus penelitian ini adalah untuk menemulan nilai karakter dalam Buku Cerita
Rakyat 34 Provinsi Karya Iim Imadudin & Lia Nuralia. Tujuan yang hendak
dicapai dalam penelitian ini adalah untuk menganalisis nilai-nilai karakter yang
terdapat dalam Buku Cerita Rakyat 34 Provinsi Karya Iim Imadudin & Lia
Nuralia. Melalui penelitian ini, peneliti berharap dapat menyajikan nilai-nilai
karakter dalam Buku Cerita Rakyat 34 Provinsi Karya Iim Imadudin & Lia
Nuralia.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Digunakannya metode kualitatif
dalam penelitian ini adalah untuk mendapatkan data yang mendalam, suatu data
yang diperoleh dari peristiwa yang terjadi dengan menggunakan beberapa metode
yang ada. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui wawancara, dokumentasi,
serta metode simak catat.
Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, diperoleh bahwa buku Cerita
Rakyat 34 Provinsi Karya Iim Imadudin & Lia Nuralia terdapat nilai karakter
sebanyak118 dengan acuan 18 nilai karakter. religuis muncul sebanyak 19 (17%),
kerja keras muncul sebanyak 16 (14%), rasa ingin tahu muncul sebanyak 13
(11%), peduli sosial muncul sebanyak 13 (11%), jujur muncul sebanyak 12
(10%), tanggung jawab muncul sebanyak 10 (8%), kreatif muncul sebanyak 7
(6%), cinta damai muncul sebanyak 6 (5%), disiplin muncul sebanyak 6 (5%),
peduli lingkungan muncul sebanyak 6 (4%), mandiri muncul sebanyak 5 (3%),
demokratis muncul sebanyak 4 (3%) bersahabat/komunikatif muncul sebanyak 3
(2%). Untuk torelansi, semangat kebangsaan, cinta tanah air, menghargai prestasi
dan gemar membaca mencapai 0% yang artinya tidak muncul di dalam buku
tersebut
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 22 Mar 2024 06:52 |
Last Modified: | 22 Mar 2024 06:52 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/3632 |