PENGEMBANGAN GAME EDUKASI “KIDS LEARNING” SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN DASAR UNTUK ANAK USIA DINI

Rahmania, Devita (2022) PENGEMBANGAN GAME EDUKASI “KIDS LEARNING” SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN DASAR UNTUK ANAK USIA DINI. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of Devita Rahmania 18340012.pdf] Text
Devita Rahmania 18340012.pdf

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuat game “KIDS LEARNING” yang
mengandung unsur dan materi edukasi untuk anak usia dini. Tujuan dari
penelitian ini adalah meningkatkan minat belajar anak TK untuk mengenal Huruf,
angka, hewan, warna, bangun datar, planet, buah, kendaraan dengan berbasis
android. Game Edukasi yang dikembangkan penulis berupa aplikasi android yang
menggunakan construct 2. Game ini merupakan game edukasi dimana terdapat
menu belajar dan menu bermain. Pada menu play terdapat game Memory Match,
Menghitung, Menebak Hewan dan Menebak Balon Warna untuk mengasah daya
ingat terhadap materi yang telah dipelajari pada Menu Pembelajaran. Metode
pendekatan yang digunakan oleh peneliti adalah Penelitian dan Pengembangan
(Research and Development) sedangkan model pengembangan menggunakan
Multimedia Development Life Cycle (MDLC). Target dalam penelitian ini adalah
siswa – siswi TK Mardirini Sidogemah Sayung Demak. Pengolahan data diambil
dari validasi media, materi, dan angket pengguna dengan menggunakan skala
likert pada penilaiannya. Hasil validasi ahli media1 sebesar 100 % yang mana
persentase termasuk “Sangat Layak” dan untuk ahli media 2 sebesar 95 % yang
mana prsentase termasuk “ Sangat Layal” untuk digunakan, sedangkan dari
validasi ahli materi sebesar 100 % yang mana persentase termasuk “Sangat
Layak” untuk digunakan. Kemudian pengujian terhadap pengguna dilakukan
kepada 20 responden, sehingga didapat hasil persentase sebesar 93% yang mana
persentase berikut masuk dalam kriteria “Sangat Layak” untuk digunakan.
Kata Ku

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika Ilmu Pengetahuan Alam dan Teknologi Informasi > Pendidikan Teknologi Informasi
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 22 Mar 2024 03:44
Last Modified: 22 Mar 2024 03:44
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/3483

Actions (login required)

View Item
View Item