KEEFEKTIFAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING (PBL) BERBANTU MEDIA AUDIO VISUAL DAN BENDA KONKRET TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA TEMA 6 PANAS DAN PERPINDAHANNYA SUBTEMA 3 PENGARUH KALOR TERHADAP KEHIDUPAN UNTUK SISWA KELAS 5 SDN 6 BANGSRI

CICILIA, FEBRIANA (2022) KEEFEKTIFAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING (PBL) BERBANTU MEDIA AUDIO VISUAL DAN BENDA KONKRET TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA TEMA 6 PANAS DAN PERPINDAHANNYA SUBTEMA 3 PENGARUH KALOR TERHADAP KEHIDUPAN UNTUK SISWA KELAS 5 SDN 6 BANGSRI. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

Full text not available from this repository.

Abstract

FEBRIANA CICILIA. NPM 18120099. “Keefektifan Model Problem Based
Learning (Pbl) Berbantu Media Audio Visual Dan Benda Konkret Terhadap Hasil
Belajar Siswa Tema 6 Panas Dan Perpindahannya Subtema 3 Pengaruh Kalor
Terhadap Kehidupan Untuk Siswa Kelas 5 SDN 6 Bangsri”. Skripsi. Progam
Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas PGRI
Semarang. Dosen Pembimbing I Ibu Dr. Fine Reffiane,S. Pd., M. Pd. Dosen
Pembimbing II Ibu Eka Sari Setianingsih, S. Pd., M. Pd. 2022.
Latar belakang yang mendorong penelitian ini adalah rendahnya hasil
belajar siswa. Hal ini disebabkan guru masih menggunkana metode konvensional
seperti ceramah dan dalam pembelajaran jarang menggunakan media, hal tersebut
mengakibatkan siswa menjadi kurang aktif dalam mengikuti pembelajaran,
terlihat siswa merasa jenuh saat pembelajaran berlangsung dan lebih asik
berbicara dengan teman lainnya. Serta kurangnya inovasi guru dalam penggunaan
media pembelajaran membuat siswa menjadi lebih bosan.
Permasalahan dalam penelitian ini adalah apakah Model Problem Based
Learning (PBL) Berbantu Media Audio Visual dan Benda Konkret efektif
Terhadap Hasil Belajar Siswa Tema 6 Panas Dan Perpindahannya Subtema 3
Pengaruh Kalor terhadap Kehidupan Untuk Siswa Kelas 5 SDN 6 Bangsri?
Tujuan Penelitian ini adalah Untuk mengetahui keefektifan Model Problem Based
Learning (PBL) Berbantu Media Audio Visual Dan Benda Konkret terhadap Hasil
Belajar Siswa Tema 6 Panas Dan Perpindahannya Subtema 3 Pengaruh Kalor
Terhadap Kehidupan Untuk Siswa Kelas 5 SDN 6 Bangsri.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dalam bentuk Pre�Experimental Designs dengan desain One-Group Pretest-Posttest Design.
Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas V SDN 6 Bangsri. Sampel yang
diambil adalah 28 siswa kelas V SDN 6 Bangsri dengan menggunakan teknik
Nonprobability Sampling. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui tes,
observasi, wawancara dan dokumentasi.
Hasil penelitian setelah mendapat perlakuan menunjukkan adanya
peningkatan hasil belajar siswa yang dapat dilihat dari hasil pretest dan posttest.
Pretest sebesar 57,14286 dan nilai rata-rata posttest sebesar 78,85714 .Ketuntasan
belajar awalnya 25% menjadi 91% maka ketuntasan belajar meningkat. Hal itu
dibuktikan dengan diperoleh thitung sebesar Pretest sebesar, thitung= 7,5474 dan
untuk mengetahui ttabel dengan nilai t signifikan 5% didapatkan ttabel sebesar 1,701.
Jadi nilai thitung > ttabel yang artinya H0 ditolak dan Ha diterima.
Bagi guru, dengan menggunakan model Problem Based Learning berbantu
media audio-visual dan benda konkret dapat dijadikan alternatif kegiatan belajar
mengajar sehingga dapat menarik perhatian siswa.
Kata kunci: Keefektifan, Model Problem Based Learning, Media Audio�visual, Benda Konkret,Hasil belaja

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 22 Mar 2024 01:35
Last Modified: 22 Mar 2024 01:35
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/3289

Actions (login required)

View Item
View Item