PROFIL GERAKAN LITERASI DI SDN SIDOMUKTI KECAMATAN JAKEN KABUPATEN PATI

MAGHFIROH, SITI IMROATUL (2022) PROFIL GERAKAN LITERASI DI SDN SIDOMUKTI KECAMATAN JAKEN KABUPATEN PATI. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.

[thumbnail of SITI IMROATUL MAGHFIROH 18120145.pdf] Text
SITI IMROATUL MAGHFIROH 18120145.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Siti Imroatul Maghfiroh, 2022. “Profil Gerakan Literasi di SDN
Sidomukti Kecamatan Jaken Kabupaten Pati.” Skripsi Program Studi
Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Univertitas PGRI
Semarang, Pembimbing I Arfilia Wijayanti, S.Pd., M.Pd. Pembimbing II Ferina
Agustini, S.Pd., M.Pd. 2022.
Latar belakang yang mendorong penelitian ini adalah pengimplementasian
Gerakan Literasi Sekolah di SD Negeri Sidomukti yang sudah berjalan cukup baik
akan tetapi belum terlaksana dengan maksimal, seperti kurangnya pemanfaatan
pojok baca dan perpustakaan dalam kegiatan literasi sekolah.
Permasalahan dalam penelitian ini adalah 1) Bagaimana pelaksanaan Gerakan
Literasi Sekolah di SDN Sidomukti?, 2) Apa saja Program Literasi Sekolah di
SDN Sidomukti?, 3) Bagaimana Respon siswa dalam pelaksanaan Gerakan
Literasi Sekolah di SDN Sidomukti?. Adapun tujuan yang hendak dicapai dalam
penelitian ini adalah mengetahui Gerakan Literasi Sekolah di SD Negeri
Sidomukti Kecamatan Jaken Kabupaten Pati.
Jenis Penelitian ini adalah mengunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan
pengolahan dan pengambilan data sesuai dengan fakta dilapangan. Data yang
diperoleh dari hasil wawancara, kuisioner/angket, observasi dan sokumentasi.
Data yang diperoleh dianalisis dan disajikan dlam bentuk deskriptif. Subjek
penelitian ini adalah siswa SD Negeri Sidomukti. Sampel yang diambil adalah
kelas III, kelas IV dan kelas V.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan Gerakan Literasi Sekolah
di SDN Sidomuktitelah berjalan dengan baik, hasil pencapaian persentase dari
observasi tertinggi yang ada pada kelas IV dan IV 80% , dari hasil angket guru
83% dan angket siswa persentase tertinggi ada pada kelas IV 98% yang artinya
bahwa pelaksanaan gerakan literasi sekolah sudah berjalan sangat baik, dengan
penyediaan sarana dan prasarana seperti pojok baca dan poster kaya teks yang ada
di setiap kelas menjadi penunjang berjalannya GLS, dengan dukungan melalui
Program literasi sekolah yang sudah ada seperti Literasi bacatulis, literasi
numerasi dan literasi digital yang setiap literasi memiliki kegiatan dalam
pembelajaran maupun diluar pembelajaran, diantara kegiatan literasi digital
terdapat tigga diantaranya sarapan cerpen, kids vlogger dan sa mi sa si. Antusias
siswa sangat bagus, setip guru memberikan kegiatan literasi sekolah meskipun
siswa masih membutuhkan dorongan dan motivasi.
Berdasarkan hasil penelitian ini saran yang dapat diberikan agar sekolah dapat
mempertahankan dan mengembangkan pelaksanaan Gerakan Literasi Sekolah
dengan memanfaatkan fasilitas yang ada, dan dapat mengembangkan literasi yang
lainnya di dalam sekolah, supaya dapat lebih memberikan kegiatan pembelajaran
yang kreatif dan inovatif.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 15 Mar 2024 03:18
Last Modified: 15 Mar 2024 03:18
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/2890

Actions (login required)

View Item
View Item