EFEKTIFITAS LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK TEKNIK SOSIODRAMA UNTUK MENINGKATKAN KEPERCAYAAN DIRI SISWA KELAS X SMA N 1 CANDIROTO

SARI, FINNA META (2023) EFEKTIFITAS LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK TEKNIK SOSIODRAMA UNTUK MENINGKATKAN KEPERCAYAAN DIRI SISWA KELAS X SMA N 1 CANDIROTO. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of FINNA META SARI 18110080.pdf] Text
FINNA META SARI 18110080.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Finna Meta Sari, NPM 18110080: “Efektifitas Layanan Bimbingan
Kelompok Teknik Sosiodrama Untuk Meningkatkan Kepercayaan Diri
Siswa Kelas X SMA Negeri 1 Candiroto”. Skripsi. Program Studi Bimbingan
dan Konseling. Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas PGRI Semarang. 2022.
Dosen Pembimbing I: Dr. Arri Handayani, S.Psi., M.Si. Dosen Pembimbing II:
Agus Setiawan, S,Pd., M.,Pd.
Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya kepercayaan diri siswa
kwlas X SMA Negeri 1 Candiroto. Siswa kurang percaya diri ketika memasuki
ruang kelas, memperkenalkan diri, menyampaikan pendapat di hadapan teman�temannya. Hal tersebut terlihat dari tingkah laku siswa yang terlihat bermain
tangan saat mengemukakan pendapat. Tujuan penelitian ini yaitu untuk
mengetahui efektifitas layanan bimbingan kelompok teknik sosiodrama untuk
meningkatkan kepercayaan diri siswa kelas X SMA Negeri 1 Candiroto.
Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain
Pre – Experimental Design tipe One Group Pretest-Posttest Design. Populasi
dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas X SMA Negeri 1 Candiroto
dengan jumlah 140 peserta didik. Sampel penelitian ini adalah 16 siswa dengan
kepercayaan diri yang rendah. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian
ini adalah sampling purposive. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik
non test berupa skala likert kepercayaan diri. Teknik analisis data yang digunakan
statistic deskriptif. Uji prasyarat data menggunakan uji validitas, uji reliabilitas,
uji normalitas, dan uji homogenitas. Uji hipotesis menggunakan uji paired sampel
t-test.
Hasil penelitian yang telah dilaksanakan menunjukkan, bahwa efektifitas
bimbingan kelompok teknik sosiodrama untuk meningkatkan kepercayaan diri
siswa dilakukan dengan 6 tahapan, yaitu: : 1) Pra Konseling; 2) Tahap Permulaan;
3) Tahap Peralihan; 4) Tahapan Inti; 5)Tahapan Ahkir; 6) Pasca Bimbingan
Kelompok.
Hasil uji hipotesis statistic menggunakan uji paired sampel t-test yang
telah dilakukan diperoleh nilai signifikasi sebesar 0,000 < 0,05, maka terdapat
peningkatan kepercayaan diri peserta didik kelas X SMA Negeri 1 Candiroto
melalui layanan bimbingan kelompok teknik sosiodrama. Peningkatan nilai rata�rata mean pre-test sebesar 114,43 menjadi rata-rata mean post-test sebesar 134,81
maka diperoleh peningkatan rata-rata mean sebesar 20,38.
Kata Kunci: Kepercayaan Diri, Bimbingan Kelompok Teknik Sosiodrama.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 29 Jan 2024 03:37
Last Modified: 29 Jan 2024 03:37
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/2146

Actions (login required)

View Item
View Item