PENGARUH SELF-EFFICACY TERHADAP PERENCANAAN KARIR SISWA KELAS XI IPS DI SMA NEGERI 1 KEDUNGWUNI

Oktafiani, Azzah Putri (2023) PENGARUH SELF-EFFICACY TERHADAP PERENCANAAN KARIR SISWA KELAS XI IPS DI SMA NEGERI 1 KEDUNGWUNI. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of AZZAH PUTRI OKTAFIANI 19110132.pdf] Text
AZZAH PUTRI OKTAFIANI 19110132.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian Pengaruh Self-efficacy terhadap Perencanaan Karir Siswa
Kelas XI IPS di SMAN 1 Kedungwuni dilatarbelakangi oleh rendahnya
perencanaan karir siswa kelas XI, banyak siswa yang kesulitan dalam
merencanakan karir. Siswa masih bingung setelah lulus akan melanjutkan
keperguruan tinggi atau berkerja, siswa belum memahami program studi di
perguruan tinggi, siswa masih belum mengetahui seleksi untuk masuk
keperguruan tinggi dan siswa belum mengetahui jenis-jenis pekerjaan serta
memiliki keraguan dalam pilihan cita-cita atau karir di masa depan. Hal tersebut
membuat siswa memiliki self-efficacy yang rendah dalam merencanakan karir.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh self-efficacy terhadap
perencanaan karir siswa kelas XI IPSdi SMA Negeri 1 Kedungwuni.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode analisis
regresi linier sederhana. Populasi data penelitian sejumlah 140 siswa, meliputi
kelas XI IPS 1, XI IPS 2, XI IPS 3, XI IPS 4. Sampel uji coba (Try out)
berjumlah 35 siswa kelas XI IPS 3. Sampel dalam penelitian ini sejumlah 84
siswa yang diambil dengan teknik Random sampling. Alat pengumpulan data
yang digunakan adalah skala Perencanaan kari dan skala Self-efficacy.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa tingkat pengaruh antara self-
efficacy terhadap perencanaan karir kelas XI IPS SMA Negeri 1 Kedungwuni
menunjukan data statistik dengan perolehan Uji regresi linier sederhana yang
dilakukan menunjukan bahwa nilai F hitung 97,855 dengan tingkat signifikansi
sebesar 0,000 < 0,05 maka, model regresi dapat dipakai untuk memprediksi
variabel self-efficacy atau dengan kata lain terdapat pengaruh antara Variabel
self-efficacy (X) terhadap perencanaan karir (Y), dan untuk seberapa kuat
terpengaruhnya variabel X terhadap variabel Y dapat dilihat dari nilai R square
(koefisien dererminan) sebesar 0,544 yang artinya bahwa pengaruh self-efficacy
terhadap perencanaan karir adalah sebesar 54,4%. Maka dapat diketahui bahwa
H0 ditolak dan Ha diterima yang artinya terdapat pengaruh self-efficacy terhadap
perencanaan karir siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Kedungwuni.
Kata kunci : Self-efficacy, Perencaan karir

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 25 Jan 2024 07:49
Last Modified: 25 Jan 2024 07:49
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/2057

Actions (login required)

View Item
View Item