UPAYA MENINGKATKAN PEMBELAJARAN PASSING BAWAH BOLA VOLI MELALUI METODE PENDEKATAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 1 BLAMBANGAN KECAMATAN BAWANG KABUPATEN BANJARNEGARA TAHUN AJARAN 2022/2023

SOLIHATUN, UMI (2023) UPAYA MENINGKATKAN PEMBELAJARAN PASSING BAWAH BOLA VOLI MELALUI METODE PENDEKATAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 1 BLAMBANGAN KECAMATAN BAWANG KABUPATEN BANJARNEGARA TAHUN AJARAN 2022/2023. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of Umi Solihatun 21236024.pdf] Text
Umi Solihatun 21236024.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan pembelajaran passing bawah
bola voli melalui metode pendekatan pembelajaran kooperatif pada siswa kelas V
SD Negeri 1 Blambangan, Kecamatan Bawang, Kabupaten Banjarnegara tahun
ajaran 2022/2023.
Metode penelitian ini dengan pendekatan Peneliti Tindakan Kelas (PTK)
yang dilaksanakan dengan mengikuti prosedur penelitian yang mencakup kegiatan
perencanaan, tindakan, observasi, refleksi atau evaluasi, keempat bagian ini
berlangsung secara berulang dalam bentuk siklus, setiap siklus terdiri dari 2
pertemuan. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V SD Negeri 1 Blambangan,
Kecamatan Bawang, Kabupaten Banjarnegara tahun ajaran 2022/2023 sebanyak 20
siswa, instrumen yang digunakan untuk pengambilan data pada penelitian adalah
lembar penilaian passing bawah, lembar observasi untuk siswa dan lembar
observasi untuk guru.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil penelitian dapat disimpulkan
bahwa pembelajaran passing bawah melalui metode pembelajaran kooperatif pada
siswa kelas V SD Negeri 1 Blambangan selama 2 siklus dapat meningkatkan
prestasi belajar siswa, ini dibuktikan dari hasil pengamatan hasil belajar siswa dari
20 siswa pada kondisi awal jumlah siswa yang mencapai nilai KKM 70 hanya 4
sampai 6 dan pada siklus I meningkat menjadi 10 sampai 14 siswa, kemudian pada
siklus II meningkat menjadi 17 sampai 18 siswa yang mencapai KKM 70 bahkan
lebih. Sehingga ketuntasan klasikal dalam kelas tersebut sudah lebih dari 70 siswa
yang tuntas belajar.
Kata Kunci : Metode pendekatan pembelajaran kooperatif, passing bawah bola
voli.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan Keolahragaan > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 24 Jan 2024 07:01
Last Modified: 24 Jan 2024 07:01
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/1894

Actions (login required)

View Item
View Item