FITOREMEDIASI NITRAT DAN NITRIT LINDI TERHADAP EFEKTIVITAS LILI AIR (Zantedeschia aethiopica) SERTA IMPLEMENTASI PADA PEMBELAJARAN BIOLOGI

Sari, Octavia Devi Puspita (2023) FITOREMEDIASI NITRAT DAN NITRIT LINDI TERHADAP EFEKTIVITAS LILI AIR (Zantedeschia aethiopica) SERTA IMPLEMENTASI PADA PEMBELAJARAN BIOLOGI. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of Octavia Devi Puspita Sari 19320014.pdf] Text
Octavia Devi Puspita Sari 19320014.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Limbah TPA Jatibarang mengandung bahan organik dan anorganik yang
terakumulasi dalam sampah terurai menjadi lindi (air pelindian), yang merupakan
bahan organik yang sangat pekat dengan kandungan logam berat. Penelitian
pendahuluan yang dilakukan peneliti menunjukkan tingkat pencemaran yang
melebihi baku mutu dengan hasil uji kadar nitrit 0,8 mg/L dan menunjukkan
tingkat pencemaran yang tidak melebihi baku mutu dengan hasil uji kadar nitrat
8,79 mg/L, sehingga diperlukan suatu cara untuk mencegah pencemaran. Tujuan
penelitian ini adalah mengetahui efektivitas lili air (Zantedeschia aethiopica)
terhadap penurunan nitrat dan nitrit limbah air lindi di TPA Jatibarang Semarang
dan implementasi dalam pembelajaran biologi. Upaya dalam mencegah
pencemaran dengan menggunakan fitoremediasi yang memanfaatkan tumbuhan
sebagai agen pendegradasi polutan. Metode penelitian menggunakan metode
eksperimen dengan desain Rancangan Acak Lengkap (RAL) terdiri dari tiga
variasi biomassa lili air yaitu: 0 g, 200 g, dan 400 gr dengan 3 kali ulangan, serta
pengukuran kadar nitrat dan nitrit pada hari ke-1, ke-3 dan ke-7 serta pada uji
pendahuluan. Hasil penelitian menunjukkan adanya penurunan kadar nitrat dan
nitrit. Perlakuan paling efektif fitoremediasi lili air pada hari ke-7 adalah P1
dengan biomassa 200 gram menghasilkan penurunan nitrat dan nitrit mencapai
45% dan 53% serta telah memenuhi baku mutu PP RI No.22 Tahun 2021 dengan
batas maksimal nitrat 10 mg/L dan nitrit 0,06 mg/L. Hasil uji homogenitas varians
menunjukkan semua perlakuan memiliki varians yang homogen dan analisis sidik
ragam menunjukkan bahwa Fhitung(120,607) > Ftabel 5% (5,14) dan Fhitung(129,912)
> Ftabel 5% (5,14). Hasil ini menunjukkan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima yang
menyatakan lili air efektif digunakan sebagai fitoremediasi limbah air lindi.
Kesimpulan dari penelitian ini adalah lili air (Zantedeschia aethiopica) efektif
dalam menurunkan kadar nitrat dan nitrit limbah air lindi dan semakin sedikit
biomassa lili air, maka efektifitas dalam menurunkan nitrat dan nitrit akan
meningkat.
Kata Kunci: Nitrat, Nitrit, Fitoremediasi, Limbah air lindi, Lili air

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika Ilmu Pengetahuan Alam dan Teknologi Informasi > Pendidikan Biologi
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 24 Jan 2024 04:36
Last Modified: 24 Jan 2024 04:36
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/1854

Actions (login required)

View Item
View Item