HUBUNGAN ANTARA KONSEP DIRI DENGAN KEPERCAYAAN DIRI SISWA PASCA PANDEMI DI SMP NEGERI 42 SEMARANG

Umamy, Tri (2023) HUBUNGAN ANTARA KONSEP DIRI DENGAN KEPERCAYAAN DIRI SISWA PASCA PANDEMI DI SMP NEGERI 42 SEMARANG. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of TRI UMAMY 1811128.pdf] Text
TRI UMAMY 1811128.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Latar Belakang Masalah yang mendorong penelitian ini adalah selama
pandemi berlangsung dan dilakukan sekolah melalui daring dan pada saat
dilakukan dengan sekolah luring sering dijumpai siswa yang malu saat
pembelajaran, kurang berani berpendapat jika tidak ditunjuk, dan kurangnya rasa
percaya diri untuk menunjukkan apa siswa bisa. Siswa belum memiliki konsep
diri yang positif, konsep diri negatif yang terlihat dari siswa yang belum
mengevaluasi dirinya dan suka menunda-nunda tugas yang diberikan oleh guru.
Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif korelasional,
karena bertujuan untuk mengetahui hubungan dua variabel. Populasi dalam
penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 42 Semarang yang berjumlah
170 siswa dari lima kelas. Try out dilaksanakan di kelas VIII E dengan jumlah 33
siswa. Teknik Sampling yang digunakan adalah Proportional Random Sampling
dikatakan proporsional karena pengambilan subjek pada setiap angkatan
ditentukan sebanding dengan banyaknya subjek dari masing-masing kelas, dan
dikatakan random (acak) karena setiap subjek dalam populasi memiliki
kesempatan yang sama untuk dipilih sebagai sampel. Analisis yang digunakan
untuk menguji validitas adalah korelasi product moment dan reliabilitas
menggunakan rumus Alpha.
Hasil perhitungan uji korelasi konsep diri dengan kepercayaan diri
mempunyai hubungan, terlihat dari rhitung 0,320 > rtabel 0,195. Analisis tersebut
dapat disimpulkan bahwa konsep diri mempunyai hubungan positif dan signifikan
dengan kepercayaan diri, maka dapat disimpulkan bahwa ada terdapat hubungan
antara konsep diri dengan kepercayaan diri siswa pasca pandemi di SMP Negeri
42 Semarang dapat diuji secara empiris oleh data yang terkumpul dan diterima.
Berdasarkan hasil penelitian ini saran yang dapat disampaikan hendaknya
menumbuhkan pemahaman dan pengetahuannya mengenai hubungan konsep diri
dengan kepercayaan diri.
Kata kunci : Konsep Diri, Kepercayaan Diri

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 24 Jan 2024 04:32
Last Modified: 24 Jan 2024 04:33
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/1851

Actions (login required)

View Item
View Item