PENGEMBANGAN MODEL PERMAINAN BERBASIS OUTBOUND DALAM KARAKTER MANDIRI SISWA KELAS IV

KUSUMANINGRUM, THESSA DYAH (2023) PENGEMBANGAN MODEL PERMAINAN BERBASIS OUTBOUND DALAM KARAKTER MANDIRI SISWA KELAS IV. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of THESSA DYAH KUSUMANINGRUM 19120248.pdf] Text
THESSA DYAH KUSUMANINGRUM 19120248.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Berdasarkan hasil observasi dan wawancara menyatakan bahwa masih
kuranngnya kemandirian pada peserta didik dan belum adanya inovasi atau cara
lain dalam menanamkan karakter peserta didik yang sesuai dengan karakteristik
anak usia sekolah dasar. Upaya untuk memecahkan permasalahan tersebut adalah
Pengembangan Model Permainan Berbasis Outbound dalam Menanamkan
Karakter Mandiri. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana
kevalidan dan kepraktisan pengembangan model permainan berbasis outbound
dalam karakter mandiri siswa kelas IV yang dilakukan oleh siswa.
Penelitian ini termasuk jenis penelitian dan pengembangan atau Research
and Development (R&D) yang digunakan untuk menghasilkan produk tertentu
dan menguji kelayakan produk yang dikembangkan. Penelitian ini bertujuan untuk
mengetahui pengembangan model permainan dan kelayakan model permainan
berbasis outbound dalam menanamkan karakter mandiri. Penelitian ini
dilaksanakan di SD N Rejosari 02, Kecamatan Semarang Timur, Semarang.
Berdasarkan analisis yang dilakukan, diperoleh hasil rata-rata penilaian
yang diperoleh dari ahli model yaitu 84% dan 96% dengan kategori “sangat baik”.
Dan hasil rata-rata penilaian yang diperoleh dari ahli materi yaitu 86% dan 92%
dengan kategori “sangat baik”. Hasil angket tanggapan guru memperoleh 86% dan
91,7% dengan kategori “sangat baik”. Hasil dari respon siswa sebelum
menggunakan model memperoleh 43,2% dengan kategori “ cukup” dan setelah
menggunakan model memperoleh 82,1% dengan kategori “sangat baik”. Dan
lembar observasi memperoleh hasil 90% dengan kategori “sangat baik”.
Berdasarkan hasil tersebut, dapat diketahui bahwa model permainan
berbasis outbound untuk menanamkan karakter mandiri siswa kelas IV layak
digunakan. Saran yang dapat diberikan, penggunaan model permainan berbasis
outbound ini dapat dijadikan alternatif guru sebagai inovasi dalam menanamkan
karakter mandiri siswa.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 24 Jan 2024 03:37
Last Modified: 24 Jan 2024 03:38
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/1818

Actions (login required)

View Item
View Item