Purnami, Sri (2023) UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH ANAK MELALUI PERMAINAN BALOK PADA ANAK KELOMPOK B DI TK PERTIWI MADU TAHUN 2022 / 2023. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.
SRI PURNAMI 20156078.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract
Masalah utama dalam penelitian ini yaitu bagaimana upaya penerapan
permainan balok dalam meningkatkan kemampuan pemecahan masalah anak
kelompok B TK Pertiwi Madu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
bagaimana peningkatan kemampuan pemecahan masalah anak dalam penerapan
permainan balok pada anak kelompok B TK Pertiwi Madu.
Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang terdiri
dari 2 (dua) siklus dimana siklus 1 (sat ) dilksanakan sebanyak 3 (tiga) kali
pertemuan dan siklus kedua sebanyak 3 ( tiga ) kali pertemuan. Prosedur
penelitian meliputi perencanan, pelaksanan tindakan, observasi dan refleksi.
Subjek dalam penelitian ini adalah anak didik kelompok B TK Pertiwi Madu
yang hadir sebanyak 10 orang.
Penelitian ini dilakukan sebanyak dua kali hasil penelitian menunjukan
adanya peningkatan pemecahan masalah dengan pengunaan media balok,
peningkatan tersebut yaitu siklus 1 mecapai 40%, pada siklus 2 mencapai 80%
kesimpulan dari penelitian ini dengan bermain balok dapat meningkatkan
kemampuan pemecahan masalah kelompok B di TK Pertiwi Madu.
Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan terdapat beberapa saran bagi
guru, hendaknya lebih kreatif dan aktif dalam menarik minat anak untuk
mengikuti kegiatan pembelajaran, bagi sekolah sebaiknya menyediakan sarana
dan prasarana yang dibutuhkan dan bagi orang tua hendaknya memahami
kebutuhan anak dengan segala kekurangan dan kelebihannya.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Anak Usia Dini |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 22 Jan 2024 06:15 |
Last Modified: | 22 Jan 2024 06:15 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/1696 |