PENANAMAN SIKAP CINTA TANAH AIR PADA ANAK JALANAN DI RUMAH PINTAR BANGJO KOTA SEMARANG

Sa’ad, Moh Izhwan (2023) PENANAMAN SIKAP CINTA TANAH AIR PADA ANAK JALANAN DI RUMAH PINTAR BANGJO KOTA SEMARANG. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of Moh Izhwan Sa’ad 19210040.pdf] Text
Moh Izhwan Sa’ad 19210040.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Moh Izhwan Sa’ad “Penanaman Sikap Cinta Tanah Air Pada Anak Jalanan
di Rumah Pintar Bangjo Kota Semarang”. Program Studi Pendidikan Pancasila dan
Kewarganegaraan, Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan
Keolahragaan, Universitas PGRI Semarang, tahun 2023.
Latar belakang dilaksanakan penelitian ini didasari oleh masih
ditemukannya anak jalanan di Kota Semarang yang merupakan permasalahan sosial
di Kota Semarang. Masih banyaknya anak jalanan yang tidak memahami tekait
cinta tanah air padahal cinta tanah air merupakan pengetahuan yang harus dimiliki
dan diamalkan setiap warga negara Indonesia. Tujuan dilaksanakannya penelitian
ini untuk mengetahui startegi penanaman sikap cinta tanah air pada anak jalanan di
Rumah Pintar Bangjo Kota Semarang, faktor pendorong dan penghambat
penanaman sikap cinta tanah air pada anak jalanan di Rumah Pintar Bangjo.
Penelitian ini tergolong dalam penelitian kualitatif. Fokus dalam penelitian
ini menekankan pada penanaman sikap cinta tanah air yang dilakukan oleh Rumah
Pintar Bangjo Kota Semarang dalam kegiatan bersama anak jalanan. Serta
memiliki indikator stetategi penanaman sikap cinta tanah air pada anak jalanan serta
faktor pendorong dan penghamabat penanaman sikap cinta tanah air pada anak
jalanan. Penelitian diawali proses pengumpulan data dengan dilaksanakannya
observasi atau wawancara dengan menggunakan 11 informan yang terdiri dari 1
(satu) Koordinator Rumah Pintar Bangjo Kota Semarang, 6 (enam) Relawan, dan 4
(empat) Anak Jalanan dampingan Rumah Pintar Bangjo Kota Semarang. Proses
selanjutnya dilaksanakannya reduksi data dengan melakukan analisis pada data
yang didapatkan sehingga dapat dilanjutkan dengan proses penyajian data. Setelah
ketiga proses dilaksanakan peneliti anak melakukan verifikasi.
Hasil penelitian mengarah pada pelaksanaan penanaman sikap cinta tanah
air pada anak jalanan di Rumah Pintar Bangjo Kota Semarang. Sesuai dengan hasil
observasi dan wawancara didapati strategi penanaman sikap cinta tanag air dengan
menggunakan strategi penanaman dengan metode keteladanan dan strategi
penanaman menggunakan kegiatan yang menunjang. Faktor penghambat yang
terdiri dari lingkungan keluarga, masyarakat, dan pertemanan, serta faktor
pendorong yang berupa orang tua, sekolah, dan relawan, yang dapat menjadi
dorongan kepada Relawan, orang tua dan anak saling berkolaborasi dan saling
melengkapi dalam penanaman sikap cinta tanah air.
Kata Kunci: Penanaman, Sikap Cinta Tanah Air, Anak Jalanan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan Keolahragaan > Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 22 Jan 2024 03:57
Last Modified: 22 Jan 2024 03:57
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/1648

Actions (login required)

View Item
View Item