EFEKTIVITAS PELAYANAN BUS RAPID TRANSIT (BRT) TRANS SEMARANG (KORIDOR MANGKANG-PENGGARON)

Nahar, Mukhamad Ilham Ainun and Assehab, Muhammad Ali (2023) EFEKTIVITAS PELAYANAN BUS RAPID TRANSIT (BRT) TRANS SEMARANG (KORIDOR MANGKANG-PENGGARON). Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of Mukhamad Ilham Ainun Nahar 17640059 & Muhammad Ali Assehab 17640061.pdf] Text
Mukhamad Ilham Ainun Nahar 17640059 & Muhammad Ali Assehab 17640061.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Masyarakat masih banyak menggunakan kendaraan pribadi membuat fungsi
BRT sebagai solusi mengatasi kemacetan belum terwujud dengan optimal.
Armada bus yang belum mengalami peremajaan, halte atau shelter yang minim
perawatan kebersihan, sehingga timbul tangan-tangan jahil yang mencoret-coret
dinding halte, belum tersedianya ruangan khusus untuk wanita di dalam bus,
masih terjadi aksi rebutan dan main serobot dari penumpang yang ingin naik atau
turun dari bus, kurang optimalnya sistem E-Ticket, dan jam operasional bus yang
tidak 24 jam beroperasi secara penuh. Tujuan penelitian ini adalah: 1) mengetahui
faktor-faktor pendukung dan penghambat pelayanan Bus Rapid Transit (BRT)
Trans Semarang (Koridor Mangkang-Penggaron); 2) mengetahui efektivitas
pelayanan Bus Rapid Transit (BRT) Trans Semarang (Koridor Mangkang�Penggaron).Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan
data adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data adalah
statistik deskriptif. Hasil penelitian diketahui faktor-faktor pendukung pelayanan
BRT Trans Semarang, yaitu kelembagaan BRT Trans Semarang dibawah Dinas
Perhubungan Kota Semarang. Kondisi jalan yang dominan datar dan lebar,
sehingga dapat menggunakan bus yang besar. Rute Mangkang-Penggaron
merupakan rute Genuk dalam tarikan penumpangya, sehingga penumpang koridor
I Mangkang-Penggaron menjadi paling banyak penggunanya. Harga yang murah,
sarana dan prasarana yang nyaman, serta layanan yang aman. Faktor-faktor
penghambat dalam pelayanan BRT Trans Semarang, yaitu jam operasional bus
belum 24 jam. Waktu tunggu penumpang yang lama. Masih bercampurnya jalur
BRT dan moda transportasi lainnya. Belum adanya jalur khusus untuk BRT Trans
Semarang, sehingga waktu tunggu dan interval armada masih sangat tergantung
pada kondisi lalulintas yang ada. Sedangkan efektivitas pelayanan BRT Trans
Semarang koridor I Mangkang-Penggaron diperoleh total nilai rata-rata persentase
sebesar 84% dalam kategori sangat baik. Hasil uji one sample t-test yang telah
dilakukan diperoleh nilai sig 2-tailed sebesar 0,000 < 0,05, menunjukkan bahwa
Ho ditolak, maka nilai rata-rata efektivitas pelayanan Bus Rapid Transit (BRT)
Trans Semarang koridor I Mangkang-Penggaron tidak sama dengan 80. Dapat
disimpulkan bahwa efektivitas pelayanan Bus Rapid Transit (BRT) Trans
Semarang (Koridor Mangkang-Penggaron) sudah berjalan efektif.
Kata kunci: Efektivitas, Pelayanan, Bus Rapid Transit (BRT) Trans Semarang

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik dan Informatika > Teknik Sipil
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 18 Jan 2024 04:30
Last Modified: 18 Jan 2024 04:30
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/1202

Actions (login required)

View Item
View Item