PENGARUH KONTROL DIRI TERHADAP KECANDUAN GADGET PADA SISWA KELAS 8 SMP NEGERI 21 SEMARANG

HASIANANDA S, DEVY (2023) PENGARUH KONTROL DIRI TERHADAP KECANDUAN GADGET PADA SISWA KELAS 8 SMP NEGERI 21 SEMARANG. Other thesis, 2023.

[thumbnail of DEVY HASIANANDA 19110183.pdf] Text
DEVY HASIANANDA 19110183.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Devy Hasiananda S. NPM. 19110183, ”Pengaruh Kontrol Diri
Terhadap Kecanduan Gadget pada Siswa Kelas 8 SMP Negeri 21 Semarang”
Skripsi. Program Studi Bimbingan dan Konseling. Fakultas Ilmu Pendidikan
Universitas PGRI Semarang. 2023. Pembimbing I Dra. Wiwik Kusdaryani, M.Pd.
Pembimbing II Dr. Chr. Argo Widiharto, S.Psi., M.Si., November, 2023;
Siswa SMP yang masuk dalam usia remaja rentan mengalami kecanduan
gadget dikarenakan diusia tersebut seorang remaja belum bisa merencanakan dan
mengontrol perilaku dengan baik. Penelitian ini betujuan untuk mengetahui
seberapa besar pengaruh kontrol diri terhadap kecanduan gadget pada siswa SMP
di Semarang.
Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan metode
korelasional dan menggunakan metode analisis regresi linier sederhana. Populasi
penelitian ini adalah siswa kelas 8 SMP Negeri 21 Semarang. Sampel yang diambil
dalam penelitian ini sebanyak 32% atau 95 siswa dengan teknik cluster random
sampling. Dalam penelitian ini diperoleh skala kecanduan gadget dan kontrol diri.
Berdasarkan hasil analisis koefisien regresi diperoleh koefisien
determinasi (R Square) sebesar 0,260 yang berarti bahwa pengaruh kontrol diri
terhadap kecanduan gadget memiliki nilai sebesar 26%. Koefisien regresi ini
nilainya berlawanan, sehingga dapat dikatakan bahwa arah pengaruh variabel X
(kontrol diri) terhadap variabel Y (kecanduan gadget) adalah negatif.
Dengan demikian guru dapat memberikan layanan terkait meningkatkan
kontrol diri sehingga siswa mampu mengendalikan dirinya dalam penggunaan
gadget dan dapat memantau kegiatan siswa ketika pembelajaran menggunakan
gadget. Diharapkan peneliti selanjutnya dapat mengembangkan hasil penelitian
sejenis dengan mencari faktor lain sehingga dapat bermanfaat dan ditemukan hasil
yang optimal berkaitan dengan kontrol diri dan kecanduan gadget.
Kata Kunci: Kontrol Diri, Kecanduan Gadget

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 03 Jan 2024 05:08
Last Modified: 04 Jan 2024 03:35
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/100

Actions (login required)

View Item
View Item