AYUNINGTYAS, FERNANDA DENOK (2022) HUBUNGAN KEPERCAYAAN DIRI DENGAN INTERAKSI SOSIAL SELAMA PANDEMI COVID-19 SISWA KELAS IX DI SMP PGRI 01 SEMARANG. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.
FERNANDA DENOK AYUNINGTYAS 17110067.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (4MB)
Abstract
Fernanda Denok Ayunngtyas. NPM 17110067. “Hubungan Kepercayaan
Diri Dengan Interaksi Sosial Selama Pandemi Covid-19 Siswa Kelas IX di SMP
PGRI 01 Semarang.” Skripsi. Program Studi Bimbingan dan Konseling. Fakultas
Ilmu Pendidikan. Universitas PGRI Semarang 2021. Dosen Pembimbing I : Dr.
Dini Rakhmawati, S.Pd., M.Pd. Pembimbing II : Agus Setiawan, S.Pd., M.Pd.
Penelitian Hubungan Kepercayaan Diri Dengan Interaksi Sosial Selama
Pandemi Covid-19 Siswa Kelas IX di SMP PGRI 01 Semarang di latar belakangi
oleh rendahnya interaksi sosial siswa, hal ini ditandai dengan siswa yang belum
optimal dalam bersosialisasi di lingkungan sekitar. Hal tersebut terjadi karena
adanya kendala-kendala selama proses sosialisasi berlangsung. Salah satu kendala
yang sering dijumpai adalah kurangnya rasa percaya diri dalam diri individu
untuk berani berinteraksi sosial di sekitar lingkungannya.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah terdapat hubungan
antara kepercayaan diri dengan interaksi sosial selama pandemi Covid-19 pada
siswa kelas IX di SMP PGRI 01Semarang?. Adapun tujuan dari penelitian ini
untuk mengetahui hubungan antara kepercayaan diri dengan dengan interaksi
sosial selama pandemi Covid-19 pada siswa kelas IX di SMP PGRI 01Semarang.
Jenis penelitian dalam penelitian ini adalah penelitian kuanitatif dengan
desain penelitian korelasional. Populasi penelitian ini berjumlah 81 siswa, yang
meliputi kelas IX A sampai dengan kelas IX H. Teknik pengambilan sampling
yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan teknik sampling jenuh.
Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dengan menggunakan semua
anggota populasi yang dimiliki oleh populasi tersebut yaitu sample dalam
penelitian ini kelas IX A dan IX B yang berjumlah 51 siswa.
Berdasarkan uji korelasi person product moment, diperoleh nilai korelasi r
hitung 0.578. Sedangkan nilai r tabel untuk jumlah sampel 51 dengan taraf
signifikansi 5% diperoleh sebesar 0.279. Oleh karena nilai r hitung 0.578 > r tabel
(0.279), maka disimpulkan bahwa ada hubungan secara signifikan antara
kepercayaan diri dengan interaksi sosial selama pandemi Covid-19 siswa kelas IX
di SMP PGRI 01 Semarang.
Berdasarkan hasil penelitian ini diharapkan siswa dapat meningkatkan
kepercayaan diri selama pandemi covid-19 agar mereka tidak merasa kesulitan
dalam proses berinteraksi sosial sehingga mampu untuk melakukan kegiatan
bersosialisasi di dalam lingkungan sekitar dengan baik.
Kata kunci : kepercayaan diri, interaksi sosial
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 14 Mar 2024 02:18 |
Last Modified: | 14 Mar 2024 02:18 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/2682 |