PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA SOSIAL, KONSEP DIRI DAN FINANCIAL LITERACY TERHADAP PERILAKU KONSUMTIF PADA MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN EKONOMI ANGKATAN 2016 UNIVERSITAS PGRI SEMARANG

Hidayanti, - (2020) PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA SOSIAL, KONSEP DIRI DAN FINANCIAL LITERACY TERHADAP PERILAKU KONSUMTIF PADA MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN EKONOMI ANGKATAN 2016 UNIVERSITAS PGRI SEMARANG. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of HIDAYANTI.pdf] Text
HIDAYANTI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Hidayanti, NPM 15220131 “Pengaruh Penggunaan Media Sosial, Konsep
Diri, dan Financial Literacy terhadap Perilaku Konsumtif pada Mahasiswa
Program Studi Pendidikan Ekonomi Angkatan 2016 Universitas PGRI
Semarang”. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil observasi awal pada
mahasiswa pendidikan ekonomi angkatan 2016 Universitas PGRI Semarang yang
menunjukan bahwa perilaku konsumsi mahasiswa tinggi.
Tujuan dari penelitian ini adalah: 1) Menguji pengaruh penggunaan media
sosial terhadap perilaku konsumtif mahasiswa program studi pendidikan ekonomi
angkatan 2016 Universitas PGRI Semarang, 2) Menguji pengaruh konsep diri
terhadap perilaku konsumtif mahasiswa program studi pendidikan ekonomi
angkatan 2016 Universitas PGRI Semarang, 3) Menguji pengaruh financial
literacy terhadap perilaku konsumtif mahasiswa program studi pendidikan
ekonomi angkatan 2016 Universitas PGRI Semarang, 4)Menguji pengaruh
peggunaan media sosial, konsep diri dan fianancial literacy terhadap perilaku
konsumtif mahasiswa program studi pendidikan ekonomi angkatan 2016
Universitas PGRI Semarang.
Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan deduktif. Obyek
penelitian yaitu mahasiswa program studi pendidikan ekonomi angkatan 2016
Universitas PGRI Semarang dengan sampel 81 mahasiswa. Instrumen
pengumpulan data menggunakan kuesioner yang diberikan langsung kepada
responden yaitu mahasiswa.
Hasil penelitian menunjukan bahwa secara parsial : 1) Penggunaan Media
Sosial berpengaruh positif dan signifikan terhadap perilaku konsumtif mahasiswa.
2) Konsep Diri berpengaruh negatif dan signifikan terhadap perilaku konsumtif
mahasiswa. 3) Financial Literacy berpengaruh negatif dan signifikan terhadap
perilaku konsumtif mahasiswa. 4) Penggunaan Media Sosial, Konsep Diri, dan
Financial Literacy secara simultan berpengaruh terhadap perilaku konsumtif
mahasiswa.
Kata Kunci: Penggunaan Media Sosial, Konsep Diri, Financial Literacy,
Perilaku Konsumtif.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan Keolahragaan > Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 19 Nov 2024 03:13
Last Modified: 19 Nov 2024 03:13
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/7807

Actions (login required)

View Item
View Item