INPLEMENTASI PEMBELAJARAN SENTRA BALOK DALAM MENGEMBANGKAN PERILAKU SOSIAL ANAK 5-6 TAHUN DI TK ABA 04 SEMARANG

-, ULIYANA (2021) INPLEMENTASI PEMBELAJARAN SENTRA BALOK DALAM MENGEMBANGKAN PERILAKU SOSIAL ANAK 5-6 TAHUN DI TK ABA 04 SEMARANG. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.

[thumbnail of ULIYANA.pdf] Text
ULIYANA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (889kB)

Abstract

ULIYANA 16150013, Implementasi Pembelajaran sentra balok dalam
mengembangkan Perilaku Sosial Anak 5-6 Tahun di TK ABA 04 Semarang. Skripsi.
Semarang: Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini Fakultas
Ilmu Pendidikan Universitas PGRI Semarang, 2021.
Penelitian ini bertujuan untuk 1) Mengetahui lebih dalam pelaksanaan
pembelajaran sentra balok yang diselenggarakan oleh TK ABA 04 Semarang, 2)
Mengetahui bagaimana penerapan pembelajaran sentra balok dalam mengembangkan
perilaku sosial di kelompok B2 TK ABA 04 Semarang. 3) Mengetahui apa saja
faktor penghambat dan pendukung dalam pembelajaran sentra balok di kelompok
B2.
Subjek pada penelitian ini adalah kepala sekolah, guru dan anak. Objek
penelitian
adalah
pelaksanaan
pembelajaran
sentra
balok.
Penelitian
ini
menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Teknik
pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan studi dokumen.
Data-data hasil penelitian diuji kembali keabsahannya dengan menggunakan
triangulasi.
Hasil penelitian menunjukan bahwa 1) Pelaksanaan pembelajaran sentra balok
melalui 4 pijakan bermain yaitu: pijakan lingkungan main, pijakan sebelum main,
pijakan saat main, dan pijakan setelah main. Kegiatan pijakan lingkungan main
meliputi Penataan lingkungan main. Kegiatan pijakan sebelum main meliputi;
Penyambutan anak, hafalan, berdoa, bernyanyi, diskusi tema, penjelasan jenis
kegiatan dan aturan bermaian. Pelaksanaan pijakan saat main meliputi; anak bebas
membangun balok sesuai dengan tema, guru memberikan bantuan dan motivasi
kepada anak, guru melakukan penilaian. Kegiatan pijakan setelah main antara lain;
membereskan mainan, duduk melingkar, hafalan, bernyanyi, evaluasi dan doa.
Indikator perilaku sosial anak yang nampak saat pembelajaran sentra balok yaitu
anak mampu menceritakan pengalamannya, Anak mampu bekerja sama dengan
temannya, Anak mampu memiliki sifat jujur, Anak dapat merapikan mainan yang
telah selesai digunakan, Anak mampu menyelesaikan tugas dan menaati peraturan
main. 2) Faktor pendukung pelaksanaan pembelajaran adalah guru yang
berkompeten, keaktifan anak dalam pembelajaran, sarana prasarana, dukungan dari
orang tua wali. Faktor penghambat adalah faktor keluarga dan kehadiran guru.
Berdasarkan hasil penelitian maka peniliti dapat menyimpulkan bahwa dalam
pembelajaran yaitu anak diajarkan perilaku sosial yang ada di sekolah pada kegiatan
pembelajaran salah satunya yaitu kegiatan di sentra balok. Sembari belajar di
kegiatan sentra balok anak juga anak dapat melakukan perilaku sosial secara alami
seperti membantu temannya yang kesusahan,dll.
Berdasarkan hasil penelitian diatas peniliti maka dapat disarankan bahwa orang
tua mengajarkan perilaku sosial pada anak dirumah untuk mendukung kegiatan
belajar di sekolah dan menjadi tauladan yang baik kepada anaknya, disarankan
bahwa guru memberikan pendidikan karakter sosial kepada siswa saat pembelajaran
maupun pembelajaran berlangsung, disarankan bahwa sekolah menyediakan fasilitas
yang mendukung untuk anak nyaman melakukan perilaku sosial.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Anak Usia Dini
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 25 Oct 2024 01:38
Last Modified: 25 Oct 2024 01:38
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/6732

Actions (login required)

View Item
View Item