KHOLIFAH, ULFA NUR (2021) ANALISIS PERILAKU SISWA SEBAGAI PENGGUNA APLIKASI CYBERSEX DI SMA N 1 DEMPET. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.
ULFA NUR KHOLIFAH.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (4MB)
Abstract
ULFA NUR KHOLIFAH.NPM 16110089. “Analisis Perilaku Siswa
Sebagai Pengguna Aplikasi Cybersex di SMA N 1 Dempet”. Skripsi. Bimbingan
dan Konseling. Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas PGRI Semarang. Dosen
Pembimbing I Dr. M. Th. S. R. Retnaningdyastuti, M.Pd.,. Dosen Pembimbing II
MA Primaningrum Dian, S.Psi.,M.Psi.,Psikolog. 2021.
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya siswa yang mengakses aplikasi
cybersex, yang terjadi pada siswa di SMA N 1 Dempet. Permasalahan yang akan
diungkap dalam penelitian ini adalah bagaimana perilaku yang dilakukan siswa
sebagai dampak pengguna aplikasi cybersex. Tujuan yang hendak dicapai dalam
penelitian ini adalah untuk mengetahui perilaku sebagai dampak penggunaan
aplikasi cybersex. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan metode studi kasus.
Responden dalam penelitian ini adalah siswa SMA N 1 Dempet sebanyak 3 orang
Responden, 3 Orang Tua Responden, 3 Teman Dekat Responden, dan 1 Guru BK
Responden. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui wawancara, observasi dan
dokumentasi.
Berdasarkan hasil analisis data penelitian bahwa dampak penggunaan
aplikasi cybersex terhadap perilaku siswa SMA N 1 Dempet, pada aktivitas
dengan kemudahan dan kecanggihan pemanfaatan teknologi komunikasi untuk
mengakses aktivitas ke arah negatif yakni seperti melihat foto/video pornografi,
membaca cerita seks, dan melakukan chatting seks. Dalam mengakses aktivitas
tersebut ada pengaruh pada kesenangan yang didapat siswa, kesenangan itu
berupa membayangkan rasa senang seperti apa yang dilihatnya dan membuatnya
merasa
nyaman
serta
bisa
membuat
tersenyum-senyum
senang
saat
mengaksesnya. Selain mendapatkan kesenangan juga muncul perilaku berupa
konflik yang seperti menjadi orang tidak sabar, mudah emosi dan marah, mudah
untuk langsung meluapkan emosinya bisa lewat fisik maupun kata-kata negatif.
Saran yang dapat peneliti sampaikan hendaknya keluarga dan guru untuk
lebih mengawasi dan memantau kegiatan siswa terkait media sosial yang di akses
terutama pada aplikasi mengenai cybersex.
Kata Kunci : Perilaku siswa, Aplikasi cybersex.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 25 Oct 2024 01:35 |
Last Modified: | 25 Oct 2024 01:35 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/6730 |