ARIYANTO, ALDI (2021) ANALISIS DAMPAK KECANDUAN MIRAS PADA MAHASISWA. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.
ALDI BK_SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract
Aldi Ariyanto. 16110191.”Analisis Dampak Kecanduan Miras pada
Mahasiswa”. Skripsi. Program Studi Bimbingan Konseling. Fakultas Ilmu
Pendidikan. Universitas PGRI Semarang. Heri Saptadi Ismanto, S.Pd,
M.Pd.,Kons, Dr. G. Rohastono Ajie, M.Pd. April. 2021.
Penelitian ini meneliti mahasiswa di kota Semarang yang mengkonsumsi
miras. Meneliti dampak yang terjadi mahasiswa sebagai agen perubahan yang
menjadi pecandu miras. Umumnya orang awam berpendapat bahwa miras
merupakan suatu stimulan, padalah sesungguhnya miras merupakan racun
protoplasmic. Miras mempunyai efek depresen pada system syaraf. Peneliti
tertarik untuk meneliti lebih lanjut dengan judul penelitian “Analisis Dampak
Kecanduan Miras pada Mahasiswa”.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan
metode penelitian deskriptif pada penelitian ini digunakan untuk menggambarkan
sasaran yang diinginkan. Adapun penelitian deskriptif yang akan dilakukan yaitu
studi kasus dampak kecanduan miras pada mahasiswa. Jumlah sampel adalah tiga
mahasiswa yaitu subjek EH, subjek WSN, dan subjek ADM. Tujuan penelitian
ini adalah untuk mengetahui dampak kecanduan miras pada mahasiswa.
Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa sebagian besar remaja minum-
miras tersebut untuk menyelesaikan masalahnya, remaja mengira dengan
meminum-minuman itu akan sedikit meringankan pikiran. Kecanduan miras yaitu
cenderung untuk ingin mengkonsumsi miras secara terus menerus (kecanduan),
kondisi fisik yaitu berhubungan dengan kondisi kesehatannnya, dan pada
lingkungan sekitarnya yaitu hal-hal yang berkaitan dengan respon dari lingkungan
keluarganya, kelompok dan masyarakat sekitar.
Kata kunci : Miras.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 15 Oct 2024 07:48 |
Last Modified: | 15 Oct 2024 07:48 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/5559 |