Trisnawati, Mely (2024) HUBUNGAN KONTROL DIRI DENGAN PROKRASTINASI AKADEMIK SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 15 SEMARANG. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.
20110021_MELY TRISNAWATI (SKRIPSI) - Mely Trisnawati.pdf
Download (7MB)
Abstract
MELY TRISNAWATI. NPM 20110021, “Hubungan Kontrol Diri Dengan
Prokrastinasi Akademik Kelas VIII SMP Negeri 15 Semarang” Skripsi.
Program Studi Bimbingan dan Konseling. Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas
PGRI Semarang. 2024. Pembimbing I Dr. Heri Saptadi Ismanto, S.Pd, M.Pd,
Kons. Pembimbing II Dr. G. Rohastono Ajie, M.Pd.
Masih ditemukan adanya prokrastinasi akademik adalah dasar penelitian ini.
Tujuan dari penelitian ini adalah mencari hubungan antara kontrol diri dengan
prokrastinasi akademik siswa kelas VIII SMP Negeri 15 Semarang.
Dalam penelitian ini metode yang digunakan adalah kuantitatif dengan jenis
penelitian korelasional, populasi dalam penelitian ini adalah sebanyak 297.
Sampel penelitian ini sebanyak 159 orang siswa yang ditentukan dengan teknik
proportional sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan skala kontrol diri
dan skala prokrastinasi akademik.
Berdasarkan hasil hipotesis dari penelitian ini adalah “terdapat hubungan
signifikan antara kontrol diri dengan prokrastinasi akademik siswa kelas VIII
SMP Negeri 15 Semarang.” Hasil uji uji korelasi pearson product moment,
diperoleh nilai Pearson Correlation -0,71 yang berarti tingkat korelasinya tinggi.
Hubungan tersebut menunjukkan hubungan yang negatif, maka jika kontrol diri
siswa tinggi maka prokrastinasi akademik siswa rendah dan sebaliknya.
Adapun hasil uji hipotesis pada taraf signifikansi α=0,05 dan menganalisis
rhitung dengan mencari rtabel menggunakan tabel pearson product moment pada
taraf 5% = 0,155. Sehingga diperoleh perbandingan berdasarkan nilai yang
diperoleh : -0,71 < 0,155 (Ho) ditolak dan (Ha) diterima maka terdapat hubungan
yang signifikan antara kontrol diri dengan prokrastinasi akademik.
Data dalam penelitian ini dapat digunakan sebagai informasi
untuk meningkatkan langkah konkrit dalam memberikan layanan
bimbingan dan konseling kepada siswa SMP Negeri 15 Semarang agar dapat mengatasi siswa yang melakukan prokrastinasi akademik serta meningkatkan kontrol diri.
Kata kunci : Kontrol Diri, Prokrastinasi Akademik
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 02 Sep 2024 03:11 |
Last Modified: | 02 Sep 2024 03:11 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/4303 |