PENGEMBANGAN MEDIA “ALHITPER” (ALAT HITUNG PERKALIAN) DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA MATERI PERKALIAN UNTUK SISWA KELAS 3 SD N 2 SINGOROJO

Wakhidah, Siti Julia (2023) PENGEMBANGAN MEDIA “ALHITPER” (ALAT HITUNG PERKALIAN) DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA MATERI PERKALIAN UNTUK SISWA KELAS 3 SD N 2 SINGOROJO. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of SITI JULIA WAKHIDAH 19120346.pdf] Text
SITI JULIA WAKHIDAH 19120346.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (9MB)

Abstract

SITI JULIA WAKHIDAH. NPM 19120346. Pengembangan Media
“ALHITPER” (Alat Hitung Perkalian) Dalam Pembelajaran Matematika Materi
Perkalian Untuk Siswa Kelas 3 SD N 2 Singorojo”. Skripsi. Program Studi
Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas PGRI
Semarang. 2023.
Latar belakang yang mendorong penelitian ini adalah siswa merasa
kesulitan dalam menghitung materi perkalian 1-10 serta pembelajaran yang
monoton menjadikan siswa kurang merasa senang dan nyaman dalam mengikuti
pembelajaran. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui
pengembangan, kevalidan, dan kepraktisan pada media “ALHITPER” (Alat
Hitung Perkalian) dalam pembelajaran matematika materi perkalian untuk siswa
kelas 3 SD N 2 Singorojo.
Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian
dan pengembangan (Research and Development) dengan model Borg and Gall.
Populasi dan sampel pada penelitian ini adalah siswa kelas 3 SD N 2 Singorojo.
Teknik analisis data pada penelitian ini adalah menggunakan analisis data
kualitatif dan analisis data kuantitatif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa media “ALHITPER” (Alat Hitung
Perkalian) dinyatakan valid. Hasil validasi yang diberikan oleh ahli media
memperoleh skor 100% dengan kategori sangat layak. Hasil validasi yang
diberikan oleh ahli materi memperoleh skor 88,63% dengan kategori sangat layak.
Media “ALHITPER” (Alat Hitung Perkalian) mendapatkan respon yang baik dari
guru dan siswa dilihat hasil respon guru memperoleh presentase 94,04% dengan
kriteria sangat layak. Hasil dari respon siswa memperoleh presentase 98,80%
dengan kriteria sangat praktis. Sehingga dengan hal ini media dinyatakan valid
dan praktis untuk digunakan di dalam kelas.
Berdasarkan hasil penelitian saran yang dapat disampaikan adalah supaya
media “ALHITPER” (Alat Hitung Perkalian) dapat digunakan sebagai salah satu
media untuk membantu memudahkan siswa dalam menghitung perkalian 1-10.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 05 Jan 2024 03:20
Last Modified: 05 Jan 2024 03:20
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/369

Actions (login required)

View Item
View Item