Hartanto, Dwi Adi (2022) PENERAPAN MODEL PERMAINAN ARAH MATA ANGIN UNTUK MENINGKATKAN GERAK MOTORIK KASAR SELAMA MASA PEMBELAJARAN DARING PADA ANAK TUNAGRAHITA SEDANG KELAS VIII DI SLB-C WIDYA BHAKTI SEMARANG. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.
DWI ADI HARTANTO 15230189.pdf
Download (3MB)
Abstract
Dwi Adi Hartanto, “Penerapan model permainan arah mata angin untuk
meningkatkan gerak motorik kasar selama masa pembelajaran daring pada anak
tunagrahita sedang di SLB-C Widya Bhakti Semarang”, Fakultas Pendidikan Ilmu
Pengetahuan Sosial dan Keolahragaan, Universitas PGRI Semarang, 2021.
Penelitian ini dilatar belakangi oleh permasalahan anak tungrahita yang
mengalami hambatan pada gerak motorik kasar diperlukan permainan yang menarik
minat anak untuk melatih gerak motorik kasar mereka yaitu permainan arah mata
angin. Tujuan penelitian ini untuk Mengetahui pengaruh model permainan arah mata
angin terhadap kemampuan gerak motorik kasar selama masa pembelajaran daring
anak tunagrahita sedang kelas VIII SLB-C Widya Bhakti Semarang.
Pembahasan hasil penelitian di SLB-C Widya Bhakti Semarang menunjukan
bahwa permainan arah mata angin pada anak tunagrahita memberikan pengaruh positif
terhadap geprpak motorik kasar anak tunagrahita sedang. Metode penelitian ini dengan
menggunakan Metode penelitian yang di gunakan dalam penelitian ini adalah metode
penelitian eksperimen quasi
dengan
menggunakan pendekatan kuantitatif.
Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan single subjek (sujek tunggal).
Alasan pemilihan sampel dengan menggunakan purposive sampling adalah karena
tidak semua sampel memiliki kriteria sesuai dengan penulis tentukan.
Hasil penelitian ini dibuktikan dengan peningkatan mean level pada setiap
fasenya yaitu pada subjek hawari pada baseline 1 (A1) memiliki mean level 68,8 %,
fase intervensi (b) 44,8 %, dan fase terakhir yaitu baseline 2 (A2) 82,2 %. Perubahan
level data pada fase baseline 1 (A1) adalah (+6,7), pada kondisi intervensi (B) adalah
(+49), dan pada kondisi fase baseline 2 (A2) adalah (+6,6).
Kata Kunci: Motorik Kasar, Tunagrahita, Permainan Arah mata angin.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan Keolahragaan > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 22 Mar 2024 07:28 |
Last Modified: | 22 Mar 2024 07:28 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/3688 |