Mahesti, Litta (2022) MINAT SISWA SMA SEDERAJAT TERHADAP PEMBELAJARAN OLAHRAGA BOLA BASKET DI KABUPATEN GROBOGAN. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.
Litta Mahesti 17230230 .pdf
Restricted to Repository staff only
Download (5MB)
Abstract
Litta Mahesti, “Minat Siswa SMA Sederajat Terhadap Pembelajaran Olahraga
Bola Basket di Kabupaten Grobogan”, Program Studi Pendidikan Jasmani
Kesehatan dan Rekreasi Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan
Keolahragaan, Universitas PGRI Semarang, 2022.
Penelitian ini dilator belakangi oleh olahraga bola basket yang merupakan
salah satu kegiatan dalam pembelajaran olahraga. Pada setiap kegiatan
pembelajaran bola basket siswa hadir semua, namun dalam pelaksanaannya siswa
kurang antusias dalam merespons pembelajaran tersebut. Oleh karena itu
penelitian ini dilakukan untuk mengetahui minat siswa SMA sederajat di
Kabupaten Grobogan dalam mengikuti pembelajaran olahraga bola basket.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode penelitian kuantitatif.
Pengambilan data dilakukan dengan metode wawancara, observasi, angket, dan
dokumentasi. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa SMA sederajat
di Kabupaten Grobogan. Sedangkan sampel dalam penelitian ini adalah 72 siswa
SMA sekolah khusus olahraga kabupaten Grobogan. Metode analisis yang
digunakan adalah metode analisis deskriptif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 72 siswa yang menjadi responden
paling banyak memiliki minat sedang terhadap pembelajaran bola basket, yaitu
terdapat 40,28 persen siswa. Siswa yang memiliki minat rendah dan sangat rendah
terdapat sebanyak 29,16 persen. Sedangkan siswa yang memiliki minat terhadap
pembelajaran bola basket tinggi dan sanggat tinggi ada sebanyak 30,55
persen.berdasarkan hasil di atas, dapat disimpulkan bahwa minat siswa SMA
sederajat terhadap pembelejaran bola basket di Kabupaten Grobogan paling
banyak adalah sedang. Terdapat 41 siswa dalam kategori minat sangat tinggi, 138
siswa pada kategori ninat tinggi, 230 siswa pada kategori minat sedang, 111 siswa
pada kategori minat rendah, dan 39 siswa pada kategori minat sangat rendah.
Kata kunci: minat, olahraga, bola basket
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan Keolahragaan > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 22 Mar 2024 02:35 |
Last Modified: | 22 Mar 2024 02:35 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/3379 |