Asrori, Muhammad Hasyim Umar (2023) HUBUNGAN KECERDASAN EMOSIONAL DENGAN PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS KHUSUS OLAHRAGA CABANG BOLA VOLI DI SMA NEGERI 3 REMBANG. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.
Muhammad Hasyim Umar Asrori 19230078.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (2MB)
Abstract
Muhammad Hasyim Umar Asrori. ” Hubungan Kecerdasan Emosional Dengan
Prestasi Belajar Siswa Kelas Khusus Olahraga Cabang Bola Voli di SMA Negeri 3
Rembang”, Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan Keolahragaan,
Universitas PGRI Semarang, 2023.
Kelas olahraga SMA Negeri 3 Rembang baru diadakan mulai tahun 2021,
Rata-rata nilai ujian tengah semester siswa kelas olahraga merupakan kelas
terbanyak yang belum tuntas. Prestasi belajar dapat dipengaruhi oleh faktor internal
yaitu kecerdasan emosional sebagaimana riset terdahulu. Penelitian ini bertujuan
untuk mengetahui tingkat kecerdasan emosional siswa SMA Negeri 3 Rembang dan
korelasinya dengan prestasi belajar siswa kelas olahraga SMA Negeri 3 rembang.
Penelitian ini menggunakan desain cross-sectional karena bermaksud
menggunakan alat survey kuesioner untuk mengetahui ada tidaknya hubungan
antara variable. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling.
Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan kuesioner dan tes.
Analisa data menggunakan uji normalitas dan uji hipotesis.
Hasil penelitian menunjukan tingkat kecerdasan emosional SMA Negeri 3
Rembang menunjukkan bahwa tingkat kecerdasan emosional siswa kelas X SMA
Negeri 3 Rembang termasuk dalam kategori sedang dan tingkat prestasi belajar
siswa kelas X SMA Negeri 3 Rembang termasuk dalam kategori baik. Analisa data
menunjukan nilai product moment atau r hitung 0,191 < 0,706 (r tabel=8) dan nilai
signifikansi sebesar 0.651 > 0,05 yang berarti kecerdasan emosional terhadap
prestasi belajar pada siswa kelas X SMA Negeri 3 Rembang.
Kesimpulan dari penelitian ini yaitu tidak terdapat hubungan antara
kecerdasan emosional dengan prestasi belajar siswa kelas X SMA Negeri 3
Remban. Diharapkan dengan hasil penelitian ini guru mampu menambah variasi
model pembelajaran guna meningkatkan minat belajar para siswa. Bagi siswa hasil
ini dapat dijadikan acuan guna meningkatkan prestasi belajar di sekolah.
Kata Kunci : Kecerdasan Emosional, Prestasi Belajar, Siswa SMA.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan Keolahragaan > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 05 Jan 2024 02:50 |
Last Modified: | 05 Jan 2024 02:50 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/330 |