ANALISIS PERANGKAT PEMBELAJARAN PBL BERBASIS STEM TERHADAP HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN IPAS MATERI GAYA KELAS IV SDN PANDEAN LAMPER 02 KOTA SEMARANG

PRAYITNO, AGUNG (2023) ANALISIS PERANGKAT PEMBELAJARAN PBL BERBASIS STEM TERHADAP HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN IPAS MATERI GAYA KELAS IV SDN PANDEAN LAMPER 02 KOTA SEMARANG. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of AGUNG PRAYITNO_19120380_SKRIPSI.pdf] Other
AGUNG PRAYITNO_19120380_SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

AGUNG PRAYITNO. NPM 19120380. “Analisis Perangkat Pembelajaran PBL
Berbasis STEM Terhadap Hasil Belajar Mata Pelajaran IPAS Materi Gaya Kelas
IV SDN Pandean Lamper 02 Kota Semarang”. Skripsi. Program Studi Pendidikan
Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Univeristas PGRI Semarang. 2020.
Dosen Pembimbing I: Dr. Fine Reffiane, S.Pd., M.Pd. Dosen Pembimbing II:
Husni Wakhyudin, S.Pd., M.Pd.
Konteks penelitian yang mendorong penelitian ini adalah peneliti ingin
mengetahui apakah perangkat pembelajaran PBL berbasis STEM pada mata
pelajaran IPAS di kelas IV dapat menjadikan siswa menjadi aktif, kreatif dan
memecahkan masalah. Peneliti tertarik untuk mengetahui secara rinci mengenai
bagaimana pembuatan serta penerapan perangkat pembelajaran (Modul ajar,
Bahan Ajar, LKPD, Assesmen) di Sekolah Dasar sudahkah terintegrasikan
keterampilan abad ke-21. Fokus penelitian ini adalah bagaimana analisis
perangkat pembelajaran PBL berbasis STEM mata pelajaran IPAS materi gaya
kelas IV SDN Pandean Lamper 02 Kota Semarang. Tujuan dalam penelitian ini
adalah untuk menganalisis perangkat pembelajaran PBL berbasis STEM mata
pelajaran IPAS materi gaya kelas IV SDN Pandean Lamper 02 Kota Semarang.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Data yang diperoleh
dianalisis dan disajikan dalam bentuk deskriptif. Subjek penelitian ini adalah guru
kelas IV SDN Pandean Lamper 02 Kota Semarang. Data dalam penelitian ini
diperoleh melalui wawancara, observasi dan dokumentasi.
Hasil analisis secara keseluruhan membuktikan bahwa, guru telah
menerapkan pembelajaran PBL berbasis STEM pada perangkat pembelajaran dan
sudah dibuat sesuai dengan standar penyusunan perangkat pembelajaran
kurikulum merdeka. Namun dari hasil penelitian masih ditemukan beberapa
bagian penyusunan perangkat pembelajaran yang harus diperbaiki karena kurang
sesuai dengan pedoman penyusunan perangkat pembelajaran yang baik tetapi
secara keseluruhan sudah baik. Sehingga dengan perangkat pembelajaran PBL
berbasis STEM dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik.
Kata Kunci: Perangkat Pembelajaran, PBL, STEM, Hasil Belajar.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 05 Jan 2024 02:47
Last Modified: 05 Jan 2024 02:47
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/327

Actions (login required)

View Item
View Item