DESAIN PEMBELAJARAN BANGUN DATAR MENGGUNAKAN ORIGAMI UNTUK MEMFASILITASI PROFIL PELAJAR PANCASILA DIMENSI BERNALAR KRITIS KELAS IV SDN 2 BUMIAYU KENDAL

Kara, Fentalia Santa Katarina (2023) DESAIN PEMBELAJARAN BANGUN DATAR MENGGUNAKAN ORIGAMI UNTUK MEMFASILITASI PROFIL PELAJAR PANCASILA DIMENSI BERNALAR KRITIS KELAS IV SDN 2 BUMIAYU KENDAL. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of FENTALIA SANTA KATARINA KARA 19120124.pdf] Text
FENTALIA SANTA KATARINA KARA 19120124.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Fentalia Santa Katarina Kara. NPM 19120124. “Desain Pembelajaran
Bangun Datar Menggunakan Origami Untuk Memfasilitasi Profil Pelajar
Pancasila Dimensi Bernalar Kritis Kelas IV SDN 2 Bumiayu Kendal”. Skripsi.
Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan
Universitas PGRI Semarang. Universitas PGRI Semarang,2019.
Latar belakang yang mendorong penelitian ini adalah belum adanya upaya
guru dalam membuat desain pembelajaran yang mendorong siswa untuk aktif
dalam kegiatan pembelajaran dengan menggunakan media yang berbeda pada
materi bangun datar yang mampu meningkatkan kemampuan bernalar kritis siswa.
Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan (R&D) dengan
model pengembangan ADDIE (Analyze, Design, Develop, Implementation,
Evaluation). Populasi penelitian adalah siswa SDN 2 Bumiayu Kendal tahun
ajaran 2022/2023. Sampel yang diambil adalah 28 siswa kelas IV. Data dalam
penelitian ini diperoleh melalui wawancara,observasi dan angket, tes.
Hasil Penelitian kelayakan diperoleh dari validasi materi dan media. Hasil
persentase nilai yang diperoleh dari validasi materi adalah 98% dengan kriteria
“sangat layak” dan hasil persentase nilai yang diperoleh dari validasi media adalah
90% dengan kriteria “sangat layak”. Hasil angket rspon guru terhadap desain
pembelajaran bangun datar menggunakan origami untuk memfasilitasi profil
pelajar Pancasila adalah 100% dimana dapat dikategorikan bahwa desain
pembelajaran ini memenuhi kriteria kepraktisan. Hasil pretest-posttest dengan N
gain score. Pengembangan Desain Pembelajaran Bangun Datar Menggunakan
Origami untuk Memfasilitasi Porfil Pelajar Pancasila Dimensi Bernalar Kritis
Rata-rata hasil nilai pretest 35,7, sedangkan rata-rata hasil nilai posttest 78,9, gain
score 73% kategori tinggi. Analisis uji-t yang telah dilakukan diperoleh t hitung
sebesar 9.9792 yang kemudian dibandingkan dengan t tabel sebesar 1,0711, oleh
karena itu t hitung > t tabel maka Ho ditolak dan Ha diterima, sehingga dapat
disimpulkan bahwa penggunaan Pengembangan Desain Pembelajaran Bangun
Datar Menggunakan Origami untuk Memfasilitasi Profil Pelajar Pancasila
Dimensi Bernalar Kritis Kelas IV SD Negeri 2 Bumiayu.
Berdasarkan hasil penelitian ini Desain Pembelajaran Bangun Datar
Menggunakan Origami untuk Memfasilitasi Porfil Pelajar Pancasila Dimensi
Bernalar Kritis Kelas IV SD Negeri 2 Bumiayu. Layak dan Efektif digunakan oleh
peserta didik.
Kata Kunci: Desain Pembelajaran, penelitian dan pengembangan, Bernalar Kritis

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 05 Jan 2024 02:27
Last Modified: 05 Jan 2024 02:27
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/298

Actions (login required)

View Item
View Item