HUBUNGAN PEMBELAJARAN DARING DENGAN KEMANDIRIAN BELAJAR MAHASISWA PJKR UNIVERSITAS PGRI SEMARANG

Alamsyah, M. Fajar Rizqi (2023) HUBUNGAN PEMBELAJARAN DARING DENGAN KEMANDIRIAN BELAJAR MAHASISWA PJKR UNIVERSITAS PGRI SEMARANG. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of M. Fajar Rizqi Alamsyah 16230188.pdf] Text
M. Fajar Rizqi Alamsyah 16230188.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

M. Fajar Rirqi Alamsyah. NPM. “Hubungan Pembelajaran Daring dengan
Kemandirian Belajar Mahasiswa PJKR Universitas PGRI Semarang”. Skripsi
Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan Keolahragaan. Universitas
PGRI Semarang. 2021. Pembimbing I Osa Maliki, S.Pd., M.Pd. dan pembiming II
Pandu Kresnapati S.Pd., M.Pd.
Pembelajaran yang cocok dengan kondisi pandemi saat ini adalah
pembelajaran berbasis daring Mahasiswa harus mandiri dalam menyelesaikan
tugas karena terbatasnya ruang interaksi dengan sesama teman dan dosen. Di
saat matakuliah mahasiswa Pendidikan Jasmani Keolahragaan dan Rekreasi
(PJKR) memerlukan banyak sekali praktek, namun ketika hal sulit tersebut terjadi
dalam perkuliahan daring maka disinilah sikap kemandirian harus dimiliki oleh
mahasiswa dalam belajar.
Penelitian digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif.
Sample dalam penelitian ini mahasiswa PJKR Universitas PGRI Semarang.
Teknik pengambilan sampel ini adalah random sampling. Pengambilan data
menggunakan instrument yang dibagian melalui link googleform.
Hasil uji hipotesis penelitian menunjukkan diterimanya hipotesis yang
diajukan, yakni adanya hubungan positif yang sangat signifikan antara
Kemandirian Belajar dengan Pembelajaran Daring pada mahasiswa PJKR
universitas PGRI Semarang. Hasil analisis menggunakan teknik product moment
yang dihasilkan dari hubungan kedua variabel tersebut diperoleh r = 0,600
dengan nilai p = 0,000 (p< 0,01), yang artinya hubungan kedua variabel yang
sangat signifikan, sehingga hipotesis peneliti dapat diterima.
Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan didapat analisis data,
deskripsi, pengujian hasil penelitian, dan pembahasan, dapat diambil kesimpulan,
yaitu adanya hubungan positif yang sangat signifikan antara Kemandirian Belajar
dengan Pembelajaran Daring pada mahasiswa PJKR universitas PGRI Semarang.
Para mahasiswa hendaknya selalu berupaya dalam meningkatkan tanggung jawab
dan kemandirian dalam belajar guna mencapai hasil belajar yang tinggi. Peneliti
selanjutnya dapat mengembangkan dan meneliti lebih lanjut pengaruh
kemandirian belajar secara daring terhadap kemampuan matematis lainnya.
Kata kunci : pembelajaran daring, mahasiswa, kemandirian belajar

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan Keolahragaan > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 05 Jan 2024 02:22
Last Modified: 05 Jan 2024 02:22
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/296

Actions (login required)

View Item
View Item