PENGARUH LATIHAN DRILL DENGAN POLA SMASH KANAN-KIRI DAN SMASH-NETTING TERHADAP PENINGKATAN KETEPATAN SMASH PADA ATLET BULUTANGKIS PB MAESTRO JEPARA

Musthafa, Ahmad Reza (2022) PENGARUH LATIHAN DRILL DENGAN POLA SMASH KANAN-KIRI DAN SMASH-NETTING TERHADAP PENINGKATAN KETEPATAN SMASH PADA ATLET BULUTANGKIS PB MAESTRO JEPARA. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of Ahmad Reza Musthafa 17230221.pdf] Text
Ahmad Reza Musthafa 17230221.pdf

Download (3MB)

Abstract

Ahmad Reza Musthafa “Pengaruh Latihan Drill Dengan Pola Smash Kanan-Kiri
dan Pola Smash-Netting Terhadap Peningkatan Ketepatan Smash Pada Atlet PB
Maestro Jepara”, Progam Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan Keolahragaan, Universitas
PGRI Semarang, 2022.
Penelitian ini dilatar belakangi oleh banyaknya atlet yang salah saat
melakukan teknik smash, seperti perkenaan shuttlecock kurang tepat, shuttlecock
menyangkut, dan shuttlecock keluar lapangan. Kemampuan saat melakukan teknik
smash masih kurang dalam segi kecepatan maupun akurasi Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui pengaruh merode latihan drill smash pola smash
kanan-kiri dan pola smash-netting terhadap peningkatan ketepatan smash pada
atlet bulutangkis PB Maestro Jepara.
Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan desain “teo groups
pre-test-post-test design”. Populasi dalam penelitian ini adalah atlet PB Maestro
Jepara yang berjumlah 12 orang. Teknik sampling dalam penelitian menggunakan
purposive sampling”. Instrumen ketepatan smash menggunakan tes smash dari
PBSI (2006: 36). Analisis data menggunakan uji t.
Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa latihan drill pola smash kanan-
kiri memberikan pengaruh yang signifikan sebesar 33,33%. Sedangkan, hasil
penelitian latihan drill pola smash-netting menunjukan bahwa adanya pengaruh
yang signifikan sesbesar 45,07%. Hasil analisis menunjukan bahwa kelompok
eksperimen metode latihan drill smash-netting lebih efektif terhadap peningkatan
ketepatan smash atlet PB Maestro Jepara dibandingkan dengan metode latihan
drill pola smash kanan-kiri, dengan persentase 45,07%. Karena gerakan yang
dinamis serta melakukan pukulan smash yang berulang-ulang akan berpengatruh
terhadap kelincahan atlet saat melakukan smash, dan gerakan otomatisasi akan
muncul bila ada stimulus yang sama.
Kata Kunci : Latihan Drill Smash Kanan-Kiri, Latihan Drill Smash-netting,
Ketepatan Smash

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan Keolahragaan > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 14 Mar 2024 02:25
Last Modified: 14 Mar 2024 02:25
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/2689

Actions (login required)

View Item
View Item