HAKIM, ADNAN YUSUF (2023) IMPLEMENTASI PROYEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA TEMA GAYA HIDUP BERKELANJUTAN PADA DIMENSI GOTONG ROYONG KELAS IV SDN 2 NGARGOSARI KENDAL. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.
ADNAN YUSUF HAKIM 19120357.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (10MB)
Abstract
Konteks penelitian yang mendorong penelitian ini adalah peneliti ingin
mengetahui bagaimana implementasi Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila
tema gaya hidup berkelanjutan yang berdimensi gotong royong pada kelas IV di
SDN 2 Ngargosari Kendal, kemudian apa alasan dari sekolah memilih tema gaya
hidup berkelanjutan yang berdimensi gotong royong serta apa saja kendala yang
dialami.
Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana implementasi proyek
penguatan profil pelajar Pancasila tema gaya hidup berkelanjutan pada dimensi
gotong royong di SD Negeri 2 Ngargosari Kendal. Tujuan yang hendak dicapai
dalam penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan proyek penguatan profil pelajar
Pancasila tema gaya hidup berkelanjutan pada dimensi gotong royong di SD
Negeri 2 Ngargosari.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Data yang diperoleh
dianalisis dan disajikan dalam bentuk deskriptif. Sumber data pada penelitian ini
bersumber pada Kepala Sekolah dan guru kelas IV SDN 2 Ngargosari. Proses
pengambilan data pada penelitian ini dengan cara melakukan observasi,
melakukan wawancara dengan kepala sekolah dan juga guru kelas IV, kemudian
dengan membagikan angket kuisioner kepada siswa kelas IV.
Hasil dalam penelitian ini menunjukkan (1) masih ditemukan beberapa
siswa yang masih kurang dalam menunjukkan sikap bekerja sama terutama
dengan teman satu kelompoknya. (2) Sebagian guru yang masih berstatus sebagai
mahasiswa dinilai masih kurang kompeten dalam mengajar. (3) Sebagian siswa
masih menyepelekan tentang pentingnya menerapkan gaya hidup berkelanjutan
pada kehidupan sehari-hari. (4) penerapan gaya hidup berkelanjutan dinilai
membosankan bagi Sebagian siswa.
Saran yang dapat disampaikan oleh peneliti kepada pihak sekolah adalah
sebagai berikut: (1) Guru dan kepala sekolah jangan pernah merasa lelah
mengingatkan siswa untuk selalu menerapkan gaya hidup berkelanjutan (2) Untuk
kepala sekolah, sebaiknya lebih diperhitungkan apabila akan memilih calon guru
baru. (3) Untuk Guru, dalam pembagian kelompok sebaiknya dilakukan rolling
atau pergantain anggota kelompok tiap beberapa minggu sekali.
Kata Kunci : Profil Pelajar Pancasila, Tema Gaya Hidup Berkelanjutan,
Dimensi Gotong royong
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 04 Jan 2024 04:44 |
Last Modified: | 04 Jan 2024 04:44 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/250 |