KREATIVITAS GURU DALAM PENGGUNAAN MEDIA LAGU PADA TEMA 7 SUBTEMA 1 DI KELAS IV SD NEGERI NGASINAN KABUPATEN REMBANG

ZAKIYAH, NI’MATIN (2023) KREATIVITAS GURU DALAM PENGGUNAAN MEDIA LAGU PADA TEMA 7 SUBTEMA 1 DI KELAS IV SD NEGERI NGASINAN KABUPATEN REMBANG. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of NI’MATIN ZAKIYAH 18120090.pdf] Text
NI’MATIN ZAKIYAH 18120090.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Konteks penelitian yang mendorong penelitian ini adalah seringnya
pembelajaran menggunakan metode ceramah, sehingga siswa merasa cepat bosan
saat belajar.
Fokus dalam penelitian ini adalah bagaimana kreativitas guru dalam
penggunaan media lagu pada tema 7 Subtema 1 di kelas IV SD Negeri Ngasinan.
Jenis Penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Subjek penelitian ini
adalah guru kelas IV SD Negeri Ngasinan Kabupaten Rembang tahun pelajaran
2022/2023. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui observasi, wawancara,
dan dokumentasi.
Ketika mengajar guru kurang menggunakan kreativitasnya, tetapi guru
sudah mencoba menggunakan media lagu walaupun tidak sering
menggunakannya dan media lagu yang digunakan juga terbatas. Terlihat dari
proses pembelajaran di dalam kelas, guru memulai pelajaran dengan menjelaskan
materi dengan metode ceramah, jika terlihat siswa kurang memahami materi yang
disampaikan kemudian guru mengajak siswa bernyanyi lagu yang berisi tentang
bagian dan fungsi tumbuhan. Media lagu yang digunakan oleh guru merupakan
media yang dibuat oleh guru sendiri berasal dari lagu “Kalau Kau Suka Hati”
kemudian liriknya diubah menjadi materi bagian dan fungsi tumbuhan. Selain
membuat media lagu sendiri, guru juga pernah menggunakan media lagu yang
beliau dapatkan dari internet.
Berdasarkan hasil penelitian ini saran yang dapat disampaikan adalah guru
dapat meningkatkan kreativitasnya dalam penggunaan media lagu untuk
meningkatkan mutu Pendidikan dan kepada peneliti lain yang ingin melakukan
penelitian yang serupa agar meninjau aspek-aspek lain dari peneltian ini, sehingga

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 01 Feb 2024 03:39
Last Modified: 01 Feb 2024 03:40
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/2318

Actions (login required)

View Item
View Item