FIRMANSYAH, DITYA (2023) ANALISIS PERAN ORANG TUA TERHADAP MOTIVASI BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS II SD NEGERI PANGGUNG KIDUL SEMARANG. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.
DITYA FIRMANSYAH 18120222.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (14MB)
Abstract
DITYA FIRMANSYAH. NPM 18120222. “Analisis Peran Orang Tua
terhadap Motivasi Belajar Peserta Didik Kelas II SD Negeri Panggung Kidul
Semarang. Skripsi. Program studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas
Ilmu Pendidikan. Universitas PGRI Semarang.
Latar belakang yang mendorong penelitian ini adalah terdapat beberapa
peserta didik yang memiliki kemampuan membaca, menulis, dan berhitung
yang masih rendah. Hal ini yang mengakibatkan beberapa peserta didik
mendapatkan nilai hasil belajar yang di bawah kriteria ketuntasan minimal.
Hal ini yang melatarbelakangi peneliti untuk melakukan studi penelitian.
Fokus penelitian ini adalah 1) bagaimana peran orang tua terhadap
motivasi belajar peserta didik kelas II SD Negeri Panggung Kidul Semarang,
2) Apakah hambatan yang dialami orang tua terhadap motivasi belajar peserta
didik kelas II SD Negeri Panggung Kidul Semarang? Tujuan yang hendak
dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan dan menganalisis
peran orang tua dan hambatan yang dialami orang tua terhadap motivasi
belajar peserta didik kelas II SD Negeri Panggung Kidul Semarang.
Metode
penelitian
ini
kualitatif.
Teknik
pengumpulan
data
menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data ada 3
tahap yang digunakan yakni, reduksi data, penyajian data dan menarik
kesimpulan. Data penelitian ini diperoleh melalui subyek yang terdiri 10
orang tua peserta didik kelas II, dan guru kelas II. Kemudian untuk pengujian
keabsahan data menggunakan triangulasi.
Hasil penelitian menunjukan peran orang tua terhadap motivasi belajar
anak yaitu 1) Memberikan perhatian belajar, 2) Membimbing dan menemani
anak, 3) Memberikan nasehat dan dukungan, 4) memberikan fasilitas belajar,
5) Memberikan hadiah dan hukuman. Namun, beberapa dari orang tua juga
masih kurang dalam memberikan perhatian belajar. Hambatan yang dialami
orang tua dalam meningkatkan motivasi belajar yaitu 1) Kondisi anak yang
malas dalam belajar, 2) Kesibukan orang tua yang tidak bisa membagi waktu
karena perihal dari pekerjaan. Dapat disimpulkan bahwa orang tua peserta
didik kelas II sudah berperan dalam memberikan motivasi belajar anak, tetapi
dalam memberikan motivasi belajar ada beberapa hambatan yang dialami
oleh orang tua.
Berdasarkan hasil penelitian ini saran yang dapat disampaikan adalah
bahwa orang tua harus dapat mengatur waktunya sebaik mungkin kaitannya
terhadap pendampingan belajar dengan pekerjaan ataupun kesibukan yang
dilakukannya sehari-hari.dan orang tua harus lebih maksimal dalam
memberikan motivasi belajar kepada anak.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 26 Jan 2024 03:06 |
Last Modified: | 26 Jan 2024 03:06 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/2095 |